Pengurusan ISBN di Perpustakaan Nasional

Anda ingin mengurus ISBN di Perpustakaan Nasional tapi tidak tahu prosedurnya?Berikut ini adalah pengalaman orang-orang yang sudah pernah mengurus ISBN di Perpustakaan Nasional yang saya dapat dari MILIS referensi_maya.

Berdasarkan pengalaman Hutauruk, Rosinta sebagai berikut:

a.a letter of request for an ISBN to the National ISBN Agency of Indonesia

b.a copy of cover title and the inside of cover title pages

c.a copy of the list of content page

d.a copy of foreword page

Badan Nasional ISBN Indonesia ( National ISBN Agency , Indonesia ):

Tim ISBN/KDT
Gedung Deputi I Blok A Lantai 2
Perpustakaan Nasional Republik Indonesia
Jl. Salemba Raya 28A Jakarta Pusat 10430
Telp. 021-92920979, 021-68293700 (Direct)
Fax. 021-3927919, 021-70902017
Email : isbn@pnri.go. id, pusnaskadete@ yahoo.com

dan berdasarkan pengalaman ulum zulvaton sebagai berikut:

“saya sudah sering bikin ISBN .

datang aja langsung ke perpusnas. gada 1 jam jadi.

bawa dummy terbitan:
Sampul
Susunan Redaksinya

pake surat pengantar dai instansi.

good luck”

Wah ternyata tidak sulit ya!? Semoga bermanfaat ya………..

Mau lebih jelasnya dan updatenta silahkan Klik disini: ISBN Persyaratan baru

40 tanggapan untuk “Pengurusan ISBN di Perpustakaan Nasional”

  1. Saya tinggal di Pekanbaru-Riau, Ada yang bisa bantu menguruskan ISBN sebuah jurnal yang dikelola oleh teman saya. Berapa biaya dan apa persyaratannya?

    Suka

    1. Setahu saya pengurusan ISBN yang baru itu merupakan kerjasama antara IKAPI dan Perpusnas. Saya belum pernah tahu apa ISBN itu bisa diurus lewat email atau tidak. Untuk itu coba hubungi Perpusnas dan IKAPI daerah anda. berikut saya sampaikan alamat lengkap perpusnas.
      Perpustakaan Nasional Republik Indonesia di jl. Salemba Raya 28A.
      Jakarta 10430
      Telpon : 021-3101411 pes 437, 021-682937000, 92920979
      Fax : 021-3927919, 70902017
      Email : info at pnri.go.id, pusnas at rad.net.id

      Syarat dan biaya yang diperlukan berdasarkan keterangan dari http://khaledpunya.blogspot.com/2008/04/mengurus-isbn-itu-mudah.html:
      beberapa persyaratan yang diperlukan:
      – Surat permohonan ISBN
      – Surat Pernyataan akan mengikuti sistem katalog di Perpusnas
      – Melampirkan surat pengantar buku (dari penerbit atau penulis, terserah)
      – Melampirkan daftar isi buku yang hendak diterbitkan
      – Melampirkan halaman judul (bukan cover, tapi cover dilampirkan juga tak masalah)
      – Melampirkan halaman copyright (yang biasanya berisi judul,penulis, editor, lay outer, desainer, penerbit, informasi cetakan dsb.)

      pembayaran:
      – untuk mendapatkan nomor ISBN saja, cukup membayar 25 ribu
      – jika sekaligus dengan barcode, bayarnya 60 ribu

      proses:
      – anda cukup menyerahkan persyaratan tersebut di atas pada bagian ISBN di Perpustakaan Nasional di daerah Matraman. besoknya Anda tinggal mengambil di tempat yang sama sekalian bayar. Anda akan diberi sebuah CD yang di dalamnya berisi nomor ISBN dan barcode buku Anda.
      Terima kasih

      Suka

  2. mau tanya..
    setiap buku yang mau d cetak harus diurus dulu ISBNnya apa cukup sekali ngurus ISBN untuk buku-buku berikutnya?
    Trimakasih.

    Suka

    1. salam kenal. setahu saya satu judul memiliki satu ISBN. perumpamaannya seperti halnya satu kita memiliki no KTP. ada yang dapat menambahkan? terima kasih

      Suka

  3. mau nanya, saya berkeinginan ISBN tapi kayaknya belum tahu sepenuhnya maksud, keunggulan dan keuntungan dari ISBN tersebut. pliss.. c4 di jwab ya, penting baget.

    Suka

    1. yang saya ketahui, ISBN berguna untuk mendata buku resmi yang pernah terbit, jadi perumpamaannya seperti akte kelahiran. itu baru salah satu manfaatnya. ayo yang mau menambahkan silahkan diskusi disini…..

      Suka

    1. Akan sangat baik apabila Instansi pemerintahan memberikan contoh yang baik dan benar kepada masyarakat dengan mengikuti tata tertib penerbitan buku. pengurusan nomer ISBN adalah salah satunya. untuk pertanyaaan yang ada dan belum dijawab coba lihat coment pembaca sebelumnya. mungkin pertanyaannya sama atau mirip. terima kasih…

      Suka

  4. Saya sudah mengirim syarat-syarat seperti yg sudah di jelaskan, tapi sampai skrng blum ada tanggapan atau balasan dari pihak pengelola ISBN perpusnas. Padahla naskah di penerbitan saya sudah banyak dan bahkan sampai sekarng saya sudah menerbitkan beberapa buku dan sudah diedarkan ke seluruh Indonesia. Mhn mnjadi bahan evaluasi dari pengelola ISBN. Selanjutnya, mhn kirim cp (nomor HP, bukan nomor Tlp) bagian ISBN Perpustakaan ke nomor saya: 085 220 910 532 (Syamsudin Kadir-Cirebon Jawa Barat). Hayo mari masifkan budaya MENULIS di seluruh Indonesia, salam perpustakaan nasional Indonesia!

    Suka

  5. Kl jurnal itu bukan ISBN, tapi ISSN, saya bisa bantu menguruskannya (baik ISBN maupun ISSN), kebetulan saya juga punya penerbit sendiri, bs hub di nomor 081553110298 atau email (didik82_jatim@yahoo.com)

    Suka

  6. Kl jurnal itu bukan ISBN, tapi ISSN, saya bisa bantu menguruskannya (baik ISBN maupun ISSN), kebetulan saya juga punya penerbit sendiri, bs hub di nomor 081553110298 atau email (didik82_jatim@yahoo.com)
    Goodluck…
    Thank’s

    Suka

  7. untuk mengurus ISBN bisa kirim nga?
    bagaimana cara nya
    dan untuk setiap buku apa harus ada ISBN semuanya?
    saya mau cetak buku 8 buah
    mohon info nya, maklumi dari Aceh

    Suka

  8. Moedaseudang:
    1. Untuk mengurus ISBN bisa via fax untuk yang luar kota Jakarta, untuk yg dalam kota Jakarta bs langsung datang ke kantor Perpusnas Jakarta…
    2. ISBN digunakan hanya untuk 1 judul buku saja, jika Saudara punya 8 judul buku maka harus mengurus ISBN 8 kali juga…
    info lebh lanjut bs hub. di 081553110298 (via sms or telp)

    Suka

  9. makasih bang atas infonya, saya juga baru mau menerbitkan buku, soalnya saya menerbitkan sebuah e-book berbentuk cd,….. malah di bajak sama anggota sendiri makanya saya mau nerbitkan berbentuk buku supaya gak ada yang bajak

    Suka

  10. maaf sebelumnya, saya gak tau apa pertanyaan ini terlalu naif atau tidak, saya memang baru dalam dunia menulis. Saya sedang menunggu tanggapan dari penerbit tentang naskah saya, artinya buku saya belum tentu terbit, mungkin baru sebulan atau dua bulan lagi saya dapat tanggapan. Setelah membaca artikel anda, saya berpikir untuk membuat ISBN dalam masa tunggu ini, siapa tahu bila memang tidak ada respon positif dari penerbit saya bisa publish buku tersebut secara mandiri.
    Dan yang saya tanyakan adalah:
    1. apa itu mungkin? mengingat saya tidak memiliki penerbit yang bisa men-stempel surat pernyataan / permohonan saya…
    2. apa akan etis bagi penerbit bila mengetahui saya membuat ISBN sendiri ?
    3. bila memang memungkinkan, apa bisa di attach contoh-contoh / format / template surat-surat yang diperlukan?
    3. Saya tidak mengerti dengan istilah “halaman judul” dan “balik halaman judul” bisa bantu?

    terimakasih

    Suka

  11. jika sebuah buku dicetak oleh sebuah instansi misalnya sekolah tanpa penerbitan yang terdaftar diikapi atau resmi, misalnya penerbitnya dari lembaga sekolah, bisa mendaftar ISBN?

    Suka

  12. Buat ibu Endang Mukhsis@ untuk jurnal bukan ISBN, tp ISSN, ISSN bs didaftarkan secara online, ibu tinggal transfer dana Rp 200.000 k LIPI dan mengisi formulirnya, maksimal 2 hari kerja ISSN bs diterima via Online juga..
    Untuk info lbh lnjut ibu bs hub saya di Nomor 081553110298, 081330797232
    Trim’s
    Smg brmanfaat.

    Suka

Tinggalkan Balasan ke m.yusran Batalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.